PENGGUNAAN INTERNET

Berhubung saya pasang internet dirumah, biasanya saya menggunakan internet tergantung suasana hati saya,ketika saya merasa bosan saya baru menggunakan internet, kemudahan akses internet yang saya gunakan yah ngga terlalu cepat aksesnya, maklum saya pakai yang agak murah biaya /bulannya,tapi yang saya tidak suka yaitu internet yang saya gunakan sering bermasalah seperti jaringannya sering putus-putus yang membuat saya merasa kesal ketika saya sedang enak-enaknya menggunakan internet atau ketika saya sangat butuh internet tidak nyala sama sekali, sehingga membuat saya harus pergi kewarnet. Ketika ada internet, saya bisa bertahan berjam-jam di depan komputer entah itu buka situs jejaringan sosial atau main game maupun cari-cari tugas,sehingga menurut saya internet itu penting sekali untuk dipasang dirumah,karena sangat memudahkan kita untuk mengerjakan tugas, melihat studentsite yang hampir setiap harinya ada pemberitaan baru tentang perkuliahan, dll. dari pada ke warnet yang akan menghabiskan biaya yang lebih banyak.

0 komentar:

Posting Komentar